Menyiapkan SDM Industri Kesehatan
Perkembangan industri kesehatan di Indonesia sangat pesat beberapa tahun terakhir. Rumah sakit (RS) berkembang pesat dari 2.522 unit RS di tahun 2021, menjadi 3.168 unit RS di tahun 2024. Industri biofarmasi, berkembang dari 408 perusahaan di tahun 2021, menjadi 453 perusahaan di tahun 2023. Industri alat kesehatan berkembang pesat dari 150 perusahaan di tahun 2019, menjadi 891 perusahaan di tahun 2021. Selain itu, terdapat 12 industri reagen dan alat riset, 17.261 klinik Kesehatan, 1.487 laboratorium kesehatan, 115 fakultas kedokteran dan kesehatan, dan 7 pusat riset kesehatan di Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Semua jenis industri kesehatan tersebut, termasuk lembaga riset kesehatan membutuhkan banyak sekali Sumber Daya Mansuia (SDM) di bidang bioteknologi kesehatan.
Alumni Biotek UAI telah banyak yang bekerja di industri kesehatan, seperti di Rumah Sakit Kanker Dharmais, di industri biofarmasi seperti PT. Etana Biotechnologies Indonesia, PT B Braun Pharmaceutical Indonesia, dan PT. Kalbio Global Medika; di industri alat kesehatan seperti PT. Intergastra Nusantara, PT. Mega Abadi Nusindo, dan PT Nutrilab Pratama; di industri reagen dan alat riset seperti Abbott Core Diagnostics, PT. Bio Tech Indo, PT. Nusantara Genetics; di klinik dan laboratorium kesehatan seperti Hayandra Stem cell Clinic, Klinik & Apotek Hadyan, Klinik At-taqwa, dan Vio Optical Clinic; di fakultas dan lembaga riset kesehatan seperti Fakultas Kedokteran Universitas Riau, Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Brawijaya, dan Pusat Penelitian Telomer, Lembaga Penelitian Universitas YARSI.
Untuk menghasilkan SDM Bioteknologi Kesehatan yang unggul, Biotek UAI telah menyusun kurikulum Bioteknologi yang baru yang akan diterapkan insya Allah di Semester Ganjil tahun 2025. Kurikulum ini berisi Mata Kuliah yang akan memberikan landasan keilmuan dan skill untuk bekerja di industri kesehatan, seperti Bioprospeksi, Biologi Molekuler, Rekayasa Bioproses, Kultur Jaringan, Dasar Bioinformatika, Rekayasa Genetika, Bioteknologi Kesehatan, Biologi Radiasi, Technopreneur, Bioentrepreneurship, Imunologi, Manipulasi Embrio, Stem Cell, Molecular Docking, Teknologi Omics, Cancer Genomics, dan Desain Alat Kesehatan.
Jadi, Biotek UAI telah siap menjawab kebutuhan SDM di industri kesehatan. Tertarik bekerja di industri kesehatan?